Di Fisika UM ada matakuliah pemrograman yang diampu oleh beberapa dosen. Bahasa pemrograman yang digunakan mengajar oleh masing-masing dosen berbeda-beda, misal, Delphi, C/C++ dan Swishmax.

Saya memperkenalkan bahasa pemrograman baru yang bernama Python. Python merupakan bahasa scripting, artinya perintah yang kita ketikkan dibaca baris demi baris oleh Python; tidak melalui proses compile, jadi, begitu ada kesalahan, dapat langsung diperbaiki dan dijalankan lagi. Dengan demikian, Python tidak menghasilkan output file *.exe

Anda dapat mendownload python dari www.python.org. Untuk menghasilkan gambar 3D, anda juga memerlukan Visual python yang dapat didownload di vpython.org

Bahasa ini memiliki cara penulisan yang membedakan ‘sarang‘ dengan mendeteksi spasi.

contoh:

...
...
for i in arange(jumlah):
    bola=sphere(color=color.green)
    bola.pos=vector(uniform(-s,s),uniform(-7,19),uniform(-s,s))
    bola.v=vector(0,0,0)
    bola.radius=uniform(1,2)
    lbola.append(bola)
while (1==1):
    c.interact()
    rate(97)
    if (bt.value==1):
        for bola in lbola:
            if bola.y-bola.radius>b:
                bola.v=bola.v+a*dt
                bola.pos=bola.pos+bola.v*dt
            if bola.y-bola.radius<=b:
                bola.v.y=-bola.v.y*e
                bola.pos.y=b+bola.radius+0.1
 ...
 ...

***delphi menggunakan begin end untuk ‘sarang’ sedangkan C dan turunannya menggunakan {}

contoh program-nya nanti saja; sekarang pamer hasilnya dulu, nih

From Aravir

Sepertinya biasa-biasa saja (flash juga dapat menghasilkan gambar seperti itu), tetapi ingat bahwa gambar tersebut 3D yang bisa di-zoom dan diputar sesuka hati seperti ini:

 

From Aravir

gak, jadi. (Mas Putut, gimana cara ngupload gambar?)

(fiuh… akhirnya, hehe. gambar ini di upload dulu ke Picasa).

cara zooming hasil programnya adalah dengan men-scrool atau klik-tahan tombol-tengah-mouse (atau klik-tahan kiri-kanan bersamaan) kemudian geser-geser posisi mousenya. untuk rotasi, dengan cara klik kanan kemudian geser-geser posisi mousenya.

Loading